Keuangan Negara
  • Hot News
  • Internasional
  • Nasional
  • Daerah
  • BUMN & BUMD
  • Ekonomi
    • Bisnis
    • E-commerce
    • Finansial
  • Hukum
    • Daftar
    • Pemeriksaan
    • Pengadilan
  • Investasi
  • Dasar Pengetahuan
No Result
View All Result
  • Hot News
  • Internasional
  • Nasional
  • Daerah
  • BUMN & BUMD
  • Ekonomi
    • Bisnis
    • E-commerce
    • Finansial
  • Hukum
    • Daftar
    • Pemeriksaan
    • Pengadilan
  • Investasi
  • Dasar Pengetahuan
  • Login
  • Register
No Result
View All Result
Keuangan Negara
No Result
View All Result
Home Ekonomi

Bankir Pede Penurunan Bunga KUR Kerek Permintaan Kredit

Keuangan Negara IndonesiabyKeuangan Negara Indonesia
2019-11-13
inEkonomi, Nasional
Reading Time: 2 mins read
AA
0
Share on FacebookShare on TwitterShare on WhatsApp

KeuanganNegara.id-Kalangan perbankan memperkirakan pemangkasan bunga Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari 7 persen menjadi 6 persen dapat mengerek permintaan pembiayaan. Menurut mereka, dengan tingkat bunga yang lebih rendah, pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) bisa lebih ringan dalam mendapatkan modal usaha.

Direktur Keuangan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI Haru Koesmahargyo mengatakan pihaknya menyambut baik penurunan suku bunga KUR.

“Dengan harapan semakin memudahkan UMKM mendapatkan akses pembiayaan, sehingga dapat meningkatkan penetrasi inklusi keuangan di Indonesia,” katanya.

Guna mengimbangi dampak dari penurunan suku bunga KUR, ia bilang perseroan akan melakukan efisiensi melalui digitalisasi bisnis proses maupun peningkatan rasio dana murah (Current Account Saving Account/CASA). Ia menyatakan perubahan suku bunga KUR tidak akan mempengaruhi target penyaluran KUR BRI.

“Untuk tahun depan, walaupun belum terdapat penetapan target penyaluran KUR, namun BRI melihat bahwa konsisten dengan periode-periode sebelumnya, BRI akan tetap menjadi pemain utama dalam penyaluran KUR,” ucapnya.

Sampai dengan Oktober 2019 penyaluran KUR BRI telah mencapai Rp83,27 triliun. Jumlah itu setara dengan 94,7 persen dari target sebesar Rp87,97 Triliun.

Senada, SVP Micro Development & Agent Banking PT Bank Mandiri (Persero) Tbk Zedo Faly menyatakan kesiapan perseroan terhadap rencana tersebut. Ia menyebut penurunan suku bunga akan mendorong peningkatan akses pembiayaan kepada pelaku UMKM dalam memenuhi kebutuhan modal kerja maupun investasi.

“Bagi perbankan sendiri, akan lebih mudah untuk menawarkan KUR kepada masyarakat dan pelaku UMKM,” katanya.

Bank Mandiri tercatat telah merealisasikan penyaluran KUR sebesar Rp20,12 triliun per Oktober 2019. Jumlah itu mewakili 80,51 persen dari kuota perseroan. Saat ini, perseroan tengah menunggu kuota penyaluran KUR tahun 2020.

Sementara itu, Direktur Keuangan PT Bank tabungan Negara (Persero) Tbk atau BTN Nixon Napitupulu menuturkan porsi penyaluran KUR tidak terlalu besar. Namun, ia tak merincikan angkanya.

“BTN lebih banyak peran di pembiayaan perumahan subsidi, sehinggadisburseKUR kami tidak terlalu besar,” ujarnya.

Untuk diketahui, kebijakan suku bunga KUR 6 persen ini mulai berlaku pada Januari 2020 mendatang.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan keputusan ini diambil untuk mengembangkan industri UMKM di dalam negeri. Jika bunga turun, pemerintah berharap semakin banyak pelaku UMKM yang mengajukan KUR.

Selain bunga, pemerintah juga mengerek total plafon KUR menjadi Rp190 triliun dari posisi tahun ini yang hanya Rp140 triliun. Artinya, ada kenaikan plafon KUR sebanyak 35,71 persen.

“Ini akan dinaikkan secara bertahap, dinaikkan lebih dari 100 persen sampai 2024 menjadi Rp325 triliun,” terangnya. (cnn)

Previous Post

Investasi Rp700 Triliun Urung Masuk Karena Izin dan Regulasi

Next Post

Jika Perundingan Gagal, Trump Ancam Kerek Tarif Impor China

Keuangan Negara Indonesia

Keuangan Negara Indonesia

Keuangan Negara provides the latest economic, business, e-commerce, start-up, stock market, financial and all entrepeneur news from around Indonesia.

Next Post

Jika Perundingan Gagal, Trump Ancam Kerek Tarif Impor China

Discussion about this post

Stay Connected

  • Trending
  • Comments
  • Latest

Gaji Terusan

2018-04-26

Siklus Anggaran

2018-04-26

Laporan Operasional

2018-04-26

Menu-menu pada Aplikasi OM-SPAN

2018-04-26

Kenapa Anda Baru Ribut Soal Utang Indonesia Sekarang? 42 Tahun Anda Kemana?

0

Jokowi Targetkan Kemudahan Berbisnis 40 Besar Dunia Tahun 2019

0

Presiden Jokowi: APBN-P 2017, Prioritaskan Program Yang Berdampak Langsung Bagi Masyarakat

0

Menkeu: Capai Target Sekaligus Jaga Iklim Bisnis

0

Kemenkeu Sebut Program Tapera Bisa Diikuti Peserta yang Punya Rumah

2021-06-30

Ramalan BI soal Tapering Off The Fed dan Siasat Mengantisipasinya

2021-06-30

OJK Pastikan Pinjol Legal Tidak Bisa Akses Kontak dan Galeri HP Debitur

2021-06-30

SKK Migas: Tujuh Proyek Hulu Migas Senilai Rp 21,12 Triliun Rampung

2021-06-30

Recent News

Kemenkeu Sebut Program Tapera Bisa Diikuti Peserta yang Punya Rumah

2021-06-30

Ramalan BI soal Tapering Off The Fed dan Siasat Mengantisipasinya

2021-06-30

OJK Pastikan Pinjol Legal Tidak Bisa Akses Kontak dan Galeri HP Debitur

2021-06-30

SKK Migas: Tujuh Proyek Hulu Migas Senilai Rp 21,12 Triliun Rampung

2021-06-30

Tentang Keuangan Negara

Keuangan Negara menyajikan berita terbaru keuangan negara, ekonomi, bisnis, e-commerce, start-up, finansial, dan entrepreneur yang bersumber dari berbagai situs dan narasumber resmi

Follow Us

Menjadi Penulis

Keuangan Negara membuka kesempatan kepada siapapun dengan latar belakang apapun untuk bergabung menjadi kontributor.

Bagi yang ingin bergabung menulis, kirimkan contoh artikelnya ke email [email protected]

Untuk informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi halaman berikut ini.

Telusuri Berdasarkan Kategori

  • Artikel
  • Bisnis
  • BUMN & BUMD
  • Daerah
  • Daftar
  • Dasar Pengetahuan
  • E-commerce
  • Ekonomi
  • Finansial
  • Hot News
  • Hukum
  • Internasional
  • Investasi
  • Nasional
  • Pemeriksaan
  • Pengadilan
  • Tanya & Jawab
  • Tentang Kami
  • Menjadi Penulis
  • Pedoman Media Siber
  • Hubungi Kami
  • Advertising

© 2017 Keuangan Negara

No Result
View All Result
  • Hot News
  • Internasional
  • Nasional
  • Daerah
  • BUMN & BUMD
  • Ekonomi
    • Bisnis
    • E-commerce
    • Finansial
  • Hukum
    • Daftar
    • Pemeriksaan
    • Pengadilan
  • Investasi
  • Dasar Pengetahuan
  • Login
  • Sign Up

© 2017 Keuangan Negara

Welcome Back!

Sign In with Facebook
Sign In with Google
OR

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Sign Up with Facebook
Sign Up with Google
OR

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In