Keuangan Negara
  • Hot News
  • Internasional
  • Nasional
  • Daerah
  • BUMN & BUMD
  • Ekonomi
    • Bisnis
    • E-commerce
    • Finansial
  • Hukum
    • Daftar
    • Pemeriksaan
    • Pengadilan
  • Investasi
  • Dasar Pengetahuan
No Result
View All Result
  • Hot News
  • Internasional
  • Nasional
  • Daerah
  • BUMN & BUMD
  • Ekonomi
    • Bisnis
    • E-commerce
    • Finansial
  • Hukum
    • Daftar
    • Pemeriksaan
    • Pengadilan
  • Investasi
  • Dasar Pengetahuan
  • Login
No Result
View All Result
Keuangan Negara
No Result
View All Result
Home Ekonomi

Indonesia dalam bayang-bayang resesi, bagaimana dampaknya ke IHSG?

Keuangan Negara IndonesiabyKeuangan Negara Indonesia
2020-08-03
inEkonomi, Nasional
Reading Time: 2 mins read
AA
0
Share on FacebookShare on TwitterShare on WhatsApp

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Baca Artikel”]

KeuanganNegara.id -Sejumlah negara mengumumkan resmi mengalami resesi. Yang terbaru adalah Amerika Serikat (AS) yang dinyatakan resesi karena pertumbuhan ekonomi kuartal II tertekan hingga -32,9% pada periode April-Juni 2020.

Sebelumnya, perekonomian Negeri Paman Sam ini terkontraksi hingga -5% pada kuartal I-2020. Dus, ekonomi AS resmi masuk resesi teknis dengan penurunan pertumbuhan dua kuartal berturut-turut.

Selain AS, negara tetangga Singapura juga telah mengumumkan keadaan resesi ekonomi. Pada kuartal kedua 2020, perekonomian negeri Merlion ini terperosok dan mengalami kontraksi hingga 41,2%. Pencapaian tersebut anjlok untuk kedua kalinya setelah di kuartal pertama 2020 perekonomian Singapura juga terkontraksi 3,3%.

Indonesia masih mampu mencatatkan pertumbuhan ekonomi di angka positif sepanjang kuartal pertama 2020. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal I-2020 sebesar 2,97% secara year-on-year (yoy). Meski demikian, pertumbuhan ekonomi triwiulan I 2020 ini anjlok dari capaian pada kuartal I-2019 yang mencapai 5,07% dan lebih kuartal IV-2019 yang tercatat 4,97%.

BPS akan mengumumkan hasil pertumbuhan ekonomi domestik pada 5 Agustus 2020. Namun, banyak pihak yang memproyeksi pertumbuhan ekonomi di kuartal kedua akan melambat dibandingkan kuartal pertama 2020.

Lantas, bagaimana dampak perlambatan ekonomi domestik terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG)?

Analis Panin Sekuritas William Hartanto mengatakan, sekalipun PDB Indonesia jatuh di kuartal kedua 2020, tidak akan berdampak signifikan terhadap IHSG. Menurut William, kondisi ekonomi yang menurun tidak selalu diikuti dengan kondisi pasar saham yang bearish. “Kemarin Jumat (31/7), Indeks Dow Jones pun ditutup positif saat AS resmi dinyatakan resesi,” ujar William kepada Kontan.co.id, Minggu (2/8).

Pada Kamis (30/7), Indeks Dow Jones ditutup pada level 26.318,45. Pada penutupan perdagangan Jumat (31/7) saat AS resmi dinyatakan resesi, Dow Jones malah naik ke level 26.430,67.

Analis Pilarmas Investindo Sekuritas Okie Ardiastama menilai, apabila nantinya pertumbuhan PDB meleset jauh dari ekspektasi pasar, dampaknya cukup signifikan terhadap IHSG. Hanya saja, selama IHSG masih terjaga di atas level 5.000, penurunan IHSG masih akan terbatas.

Okie memproyeksi pertumbuhan ekonomi domestik di kuartal kedua akan membaik bila dibandingkan dengan kuartal pertama 2020. Namun jika mengacu pada pertumbuhan tahunan atau secara year-on-year (yoy), pertumbuhan ekonomi berpotensi melambat.

“Saat ini trigger dari dalam negeri mulai positif, stimulus fiskal harapannya dapat terserap dengan baik. Mungkin dampaknya akan terasa paling cepat di kuartal keempat nanti,” ujar Okie.

Presiden Direktur CSA Institute Aria Santoso menilai, status resesi yang telah terjadi di berbagai negara Asia akan berimbas pada sentimen regional yang menambah pesimisme di pasar. Namun, saat ini Indonesia masih berusaha untuk mempertahankan pertumbuhan di kuartal ketiga agar mencegah status resesi.

Aria memproyeksikan pertumbuhan ekonomi domestik pada kuartal kedua akan lebih rendah dari kuartal pertama sebagai imbas dari penerapan pembatasan sosial berskala besar (PSBB). (msn)

Previous Post

Bali Masuk Jajaran Destinasi Wisata Terbaik Dunia Tahun Ini

Next Post

Pelonggaran GMW oleh BI Dinilai Kurang Dorong Pertumbuhan Kredit

Keuangan Negara Indonesia

Keuangan Negara Indonesia

Keuangan Negara provides the latest economic, business, e-commerce, start-up, stock market, financial and all entrepeneur news from around Indonesia.

Next Post

Pelonggaran GMW oleh BI Dinilai Kurang Dorong Pertumbuhan Kredit

Discussion about this post

Stay Connected

  • Trending
  • Comments
  • Latest

Gaji Terusan

2018-04-26

Siklus Anggaran

2018-04-26

Laporan Operasional

2018-04-26

Menu-menu pada Aplikasi OM-SPAN

2018-04-26

Kenapa Anda Baru Ribut Soal Utang Indonesia Sekarang? 42 Tahun Anda Kemana?

0

Jokowi Targetkan Kemudahan Berbisnis 40 Besar Dunia Tahun 2019

0

Presiden Jokowi: APBN-P 2017, Prioritaskan Program Yang Berdampak Langsung Bagi Masyarakat

0

Menkeu: Capai Target Sekaligus Jaga Iklim Bisnis

0

Kemenkeu Sebut Program Tapera Bisa Diikuti Peserta yang Punya Rumah

2021-06-30

Ramalan BI soal Tapering Off The Fed dan Siasat Mengantisipasinya

2021-06-30

OJK Pastikan Pinjol Legal Tidak Bisa Akses Kontak dan Galeri HP Debitur

2021-06-30

SKK Migas: Tujuh Proyek Hulu Migas Senilai Rp 21,12 Triliun Rampung

2021-06-30

Recent News

Kemenkeu Sebut Program Tapera Bisa Diikuti Peserta yang Punya Rumah

2021-06-30

Ramalan BI soal Tapering Off The Fed dan Siasat Mengantisipasinya

2021-06-30

OJK Pastikan Pinjol Legal Tidak Bisa Akses Kontak dan Galeri HP Debitur

2021-06-30

SKK Migas: Tujuh Proyek Hulu Migas Senilai Rp 21,12 Triliun Rampung

2021-06-30

Tentang Keuangan Negara

Keuangan Negara menyajikan berita terbaru keuangan negara, ekonomi, bisnis, e-commerce, start-up, finansial, dan entrepreneur yang bersumber dari berbagai situs dan narasumber resmi

Follow Us

Menjadi Penulis

Keuangan Negara membuka kesempatan kepada siapapun dengan latar belakang apapun untuk bergabung menjadi kontributor.

Bagi yang ingin bergabung menulis, kirimkan contoh artikelnya ke email [email protected]

Untuk informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi halaman berikut ini.

Telusuri Berdasarkan Kategori

  • Artikel
  • Bisnis
  • BUMN & BUMD
  • Daerah
  • Daftar
  • Dasar Pengetahuan
  • E-commerce
  • Ekonomi
  • Finansial
  • Hot News
  • Hukum
  • Internasional
  • Investasi
  • Nasional
  • Pemeriksaan
  • Pengadilan
  • Tanya & Jawab
  • Tentang Kami
  • Menjadi Penulis
  • Pedoman Media Siber
  • Hubungi Kami
  • Advertising

© 2017 Keuangan Negara

No Result
View All Result
  • Hot News
  • Internasional
  • Nasional
  • Daerah
  • BUMN & BUMD
  • Ekonomi
    • Bisnis
    • E-commerce
    • Finansial
  • Hukum
    • Daftar
    • Pemeriksaan
    • Pengadilan
  • Investasi
  • Dasar Pengetahuan
  • Login

© 2017 Keuangan Negara

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In