Keuangan Negara
  • Hot News
  • Internasional
  • Nasional
  • Daerah
  • BUMN & BUMD
  • Ekonomi
    • Bisnis
    • E-commerce
    • Finansial
  • Hukum
    • Daftar
    • Pemeriksaan
    • Pengadilan
  • Investasi
  • Dasar Pengetahuan
No Result
View All Result
  • Hot News
  • Internasional
  • Nasional
  • Daerah
  • BUMN & BUMD
  • Ekonomi
    • Bisnis
    • E-commerce
    • Finansial
  • Hukum
    • Daftar
    • Pemeriksaan
    • Pengadilan
  • Investasi
  • Dasar Pengetahuan
  • Login
  • Register
No Result
View All Result
Keuangan Negara
No Result
View All Result
Home Ekonomi

Sri Mulyani waspadai sinyal ‘lampu kuning’ dari Bank Dunia

Keuangan Negara IndonesiabyKeuangan Negara Indonesia
2019-09-07
inEkonomi, Nasional
Reading Time: 2 mins read
AA
0
Share on FacebookShare on TwitterShare on WhatsApp

KeuanganNegara.id- Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mewaspadai sinyal ‘lampu kuning’ dari Bank Dunia terkait perlambatan ekonomi dan risiko peningkatan aliran modal keluar (capital outflow) dari Indonesia. Namun, ia mengklaim pemerintah sudah menyadari langkah apa saja yang harus diambil untuk menangani risiko tersebut.

Sebelumnya, Bank Dunia sempat memberi sinyal ‘lampu kuning’ langsung kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam pertemuan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, pada pekan lalu.

Dalam materi paparan yang beredar di publik, Bank Dunia mencermati risiko perlambatan ekonomi yang lebih dalam dan peningkatan aliran modal keluar.
Bahkan, aliran modal keluar bisa lebih tinggi dari yang terjadi dalam kurun waktu 10 tahun terakhir.

Padahal, aliran investasi portofolio membiayai sebagian besar defisit transaksi berjalan(Current Account Deficit/CAD) di Indonesia. Hal ini membuat perekonomian Indonesia menjadi rentan karena volatilitas investasi portofolio.

“Oleh karena itu, berbagai kebijakan untuk mendorong investasi kemarin telah disampaikan presiden yang minta ada penyederhanaan. Kami harus lebih aktif melihat kebutuhan para investor supaya mereka bisa betul-betul menerjemahkan minat investasi menjadi aktivitas investasi,” terangnya.Terkait hal tersebut, mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini menyatakan pemerintah menerima berbagai masukan dan terus memantau perkembangan kondisi ekonomi global, termasuk dari sisi risiko peningkatan keluarnya aliran modal.

Selain itu, pemerintah juga terus memantau perkembangan arah kebijakan fiskal dan moneter dari berbagai negara di dunia.

“Seperti yang sudah saya sampaikan berkali-kali, kami akan waspada melihat perkembangan tersebut. Kami akan perbaikipolicy(kebijakan) untuk menyampaikan bahwa kondisi perekonomian Indonesia masih tumbuh di atas 5 persen,” ungkap Sri Mulyani di Gedung DPR/MPR, Jakarta, Jumat (6/9).

Kendati begitu, sambungnya, berbagai sinyal tersebut sejatinya sudah direspons pemerintah melalui pemetaan berbagai kebijakan yang akan diambil. Salah satunya yang sejalan dengan pandangan Bank Dunia, yaitu meningkatkan aliran investasi asing langsung (foreign direct investment/FDI).

Lebih lanjut, Sri Mulyani memaparkan pemerintah akan memacu investasi dengan penyederhanaan izin, syarat, hingga rekomendasi. Hal ini agar masalah perizinan tidak lagi menjadi batu sandungan bagi masuknya aliran investasi.

Tak ketinggalan, pemerintah juga terus mengupayakan iklim ekonomi yang kondusif, misalnya dengan menjaga tingkat inflasi agar tetap stabil rendah. Lalu, memberikan insentif perpajakan sebagai daya tarik tambahan bagi investor.

Kemudian, pemerintah juga akan melanjutkan pembangunan infrastruktur, pembangunan kualitas sumber daya manusia, dan lainnya. “Capital (modal) kan pada akhirnya akan mencari tempat yang dianggap aman, jadi kalau kami bisa menunjukkan Indonesia adalah tempat yang aman dan baik, maka mereka akan tetap datang ke Indonesia,” pungkasnya. (cnn)

Share this:

  • Click to share on Twitter (Opens in new window)
  • Click to share on Facebook (Opens in new window)
Previous Post

BI Nilai Sifat Konsumtif Milenial Bantu Perkuat Ekonomi RI

Next Post

DPRD DKI Usul Bentuk BURT Untuk Susun Anggaran Dewan

Keuangan Negara Indonesia

Keuangan Negara Indonesia

Keuangan Negara provides the latest economic, business, e-commerce, start-up, stock market, financial and all entrepeneur news from around Indonesia.

Next Post

DPRD DKI Usul Bentuk BURT Untuk Susun Anggaran Dewan

Discussion about this post

Stay Connected

  • Trending
  • Comments
  • Latest

Gaji Terusan

2018-04-26

Siklus Anggaran

2018-04-26

Menu-menu pada Aplikasi OM-SPAN

2018-04-26

Laporan Operasional

2018-04-26

Kenapa Anda Baru Ribut Soal Utang Indonesia Sekarang? 42 Tahun Anda Kemana?

0

Jokowi Targetkan Kemudahan Berbisnis 40 Besar Dunia Tahun 2019

0

Presiden Jokowi: APBN-P 2017, Prioritaskan Program Yang Berdampak Langsung Bagi Masyarakat

0

Menkeu: Capai Target Sekaligus Jaga Iklim Bisnis

0

Kemenkeu Sebut Program Tapera Bisa Diikuti Peserta yang Punya Rumah

2021-06-30

Ramalan BI soal Tapering Off The Fed dan Siasat Mengantisipasinya

2021-06-30

OJK Pastikan Pinjol Legal Tidak Bisa Akses Kontak dan Galeri HP Debitur

2021-06-30

SKK Migas: Tujuh Proyek Hulu Migas Senilai Rp 21,12 Triliun Rampung

2021-06-30

Recent News

Kemenkeu Sebut Program Tapera Bisa Diikuti Peserta yang Punya Rumah

2021-06-30

Ramalan BI soal Tapering Off The Fed dan Siasat Mengantisipasinya

2021-06-30

OJK Pastikan Pinjol Legal Tidak Bisa Akses Kontak dan Galeri HP Debitur

2021-06-30

SKK Migas: Tujuh Proyek Hulu Migas Senilai Rp 21,12 Triliun Rampung

2021-06-30

Tentang Keuangan Negara

Keuangan Negara menyajikan berita terbaru keuangan negara, ekonomi, bisnis, e-commerce, start-up, finansial, dan entrepreneur yang bersumber dari berbagai situs dan narasumber resmi

Follow Us

Menjadi Penulis

Keuangan Negara membuka kesempatan kepada siapapun dengan latar belakang apapun untuk bergabung menjadi kontributor.

Bagi yang ingin bergabung menulis, kirimkan contoh artikelnya ke email [email protected]

Untuk informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi halaman berikut ini.

Telusuri Berdasarkan Kategori

  • Artikel
  • Bisnis
  • BUMN & BUMD
  • Daerah
  • Daftar
  • Dasar Pengetahuan
  • E-commerce
  • Ekonomi
  • Finansial
  • Hot News
  • Hukum
  • Internasional
  • Investasi
  • Nasional
  • Pemeriksaan
  • Pengadilan
  • Tanya & Jawab
  • Tentang Kami
  • Menjadi Penulis
  • Pedoman Media Siber
  • Hubungi Kami
  • Advertising

© 2017 Keuangan Negara

No Result
View All Result
  • Hot News
  • Internasional
  • Nasional
  • Daerah
  • BUMN & BUMD
  • Ekonomi
    • Bisnis
    • E-commerce
    • Finansial
  • Hukum
    • Daftar
    • Pemeriksaan
    • Pengadilan
  • Investasi
  • Dasar Pengetahuan
  • Login
  • Sign Up

© 2017 Keuangan Negara

Welcome Back!

Sign In with Facebook
Sign In with Google
OR

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Sign Up with Facebook
Sign Up with Google
OR

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In